47% Penipuan Berkedok Facebook Berhasil
Rata-rata keberhasilan kampanye spam berkedok Facebook mencapai 47 persen. Artinya, nyaris separuh pengguna yang melihat spam bertajuk Facebook mengklik pada link yang ada untuk mengetahui lebih lanjut.
Penemuan tersebut diungkapkan oleh Sean Sullivan, seorang penasehat keamanan dari perusahaan antivirus F-Secure. Beberapa waktu belakangan ia telah meneliti seputar spam terkait jejaring sosial.
Seperti dikutip dari InformationWeek, 25 Agustus 2010, dua kampanye spam terakhir di Facebook, keduanya melibatkan ‘McDonald’ memanfaatkan link bit.ly untuk penyebarannya.
Dari statistik yang dikumpulkan Sullivan, tercatat bahwa kampanye spam tersebut secara total meraih 32 ribu klik dan sukses mendapatkan 15 ribu total ‘likes’ di situs jejaring sosial tersebut. “Dari sisi tingkat konversi klik menjadi like, salah satu link memiliki rata-rata 40 persen, dan link lainnya memiliki sekitar 48 persen,” kata Sullivan.
Untuk ukuran spam, Sullivan menyebutkan, angka 40 persen merupakan angka keberhasilan yang sangat bagus. “Jauh lebih bagus dibandingkan dengan persentase keberhasilan spam email biasa,” ucapnya.
“Kabar baiknya, meski spam tersebut masih beredar di Facebook, kini semakin sedikit pengguna yang tertipu,” sebut Sullivan. “Setelah banyak yang tertipu, pengguna mulai menyadari bahwa link pada Facebook tersebut merupakan spam,” sebutnya. (hs)• VIVAnews
Penemuan tersebut diungkapkan oleh Sean Sullivan, seorang penasehat keamanan dari perusahaan antivirus F-Secure. Beberapa waktu belakangan ia telah meneliti seputar spam terkait jejaring sosial.
Seperti dikutip dari InformationWeek, 25 Agustus 2010, dua kampanye spam terakhir di Facebook, keduanya melibatkan ‘McDonald’ memanfaatkan link bit.ly untuk penyebarannya.
Dari statistik yang dikumpulkan Sullivan, tercatat bahwa kampanye spam tersebut secara total meraih 32 ribu klik dan sukses mendapatkan 15 ribu total ‘likes’ di situs jejaring sosial tersebut. “Dari sisi tingkat konversi klik menjadi like, salah satu link memiliki rata-rata 40 persen, dan link lainnya memiliki sekitar 48 persen,” kata Sullivan.
Untuk ukuran spam, Sullivan menyebutkan, angka 40 persen merupakan angka keberhasilan yang sangat bagus. “Jauh lebih bagus dibandingkan dengan persentase keberhasilan spam email biasa,” ucapnya.
“Kabar baiknya, meski spam tersebut masih beredar di Facebook, kini semakin sedikit pengguna yang tertipu,” sebut Sullivan. “Setelah banyak yang tertipu, pengguna mulai menyadari bahwa link pada Facebook tersebut merupakan spam,” sebutnya. (hs)• VIVAnews
Posted by Warta Digital
on 8/27/2010 10:16:00 PM.
Filed under
Facebook,
Teknologi
.
Kamu bisa ikuti semua artikel melalui :
Follow @warta_digital |
0 komentar for "47% Penipuan Berkedok Facebook Berhasil"