Orang khayalan terkaya versi Forbes
1 SANTA CLAUSE!!
Net Worth: $ ∞ (infinite)
Source: Toys, Candy
Age: 1,651
Marital Status: Married, no children.
Hometown: North Pole
3 Tahun sebelumnya, Santa juga menduduki posisi nomor 1. Dia merupakan raja mainan dan permen di Kutub Utara, walaupun ada sedikit selntingan masalah mengenai tenaga kerja. Upah gaji Elf (kurcaci) sangat amat rendah dan ada gosip bahwa dia mempekerjakan anak dibawah umur! Menurut dia, immortal Elf (abadi) ga perlu jaminan kesehatan.. ya karena ga bisa mati..
2 Warbuck , Oliver "Daddy"
Net Worth: $27.3 billion
Source: Defense Industries
Age: 52
Marital Status: Divorced, one child
Hometown: New York, N.Y.
Education: S.U.N.Y. Stony Brook, B.S.
Warbuck adalah karakter dari komik berjudul Little Orphan Annie. Dia menjadi kayak karena bisnis senjata saat perang dunia I. Di dalam kisahnya, sejak mengadopsi Annie, Warbuck menjadi sangat murah hati dan mau menolong orang.Warbuck sendiri karena sangat kaya, jarang terlihat tanpa kedua bodyguardnya, Punjab dan Asp, yang disinyalir memiliki kekuatan magis.
3 Richie Rich
Net Worth: $17 billion
Source: Inheritance, Conglomerates
Age: 10
Marital Status: Single
Hometown: Richville, U.S.A.
Education: Richville Elementary
Tau Richie Rich kan? klo di filmnya, dia punya Mcd dan Roller Coaster sendiri di rumahnya. Richie Rich dikenal sebagai anak yang kurang perhatian dari orang tuanya. Dia menjadi kayak karena memang bapak ibunya udah tajir. Di dalam kisah kartunnya, Richie sangat dermawan dengan anak-anak yang tinggal di daerah sekitarnya. Hal gila yang dilakukannya adalah membuat lapangan basket di dekat rumahnya dilapisi emas, dan membagikan caviar kepada teman2nya untuk dijadikan sup!
4 Lex Luthor
Net Worth: $10.1 billion
Source: Defense, Software, Real Estate
Age: 52
Marital Status: Single
Hometown: Metropolis, U.S.A.
Education: Metropolis University, B.S; Massachusetts Institute of Technology, Ph.D.
Dia merupakan tokoh komik dari DC comics. Lex merupakan salah satu musuhnya si Superman. Dia punya bisnis dengan nama LexCorp yang bergerak dibidang inovasi senjata masa depan, dan digunakan untuk menguasai dunia. Makanya kadang-kadang disebut Evil Scientist.
5 Burns, Richard Montgomery
Net Worth: $8.4 billion
Source: Energy
Age: 104
Marital Status: Single, one bastard child.
Hometown: Springfield, U.S.A.
Education: Yale University, B.S.
Klo liat manusia kulitnya serba kuning pasti inget donk dari kartun apa? Yap, ini adalah karakter dari kartun Bart Simpson. Burns tajir karena dia adalah owner dan operator tunggal bisnis pembangkit listrik tenaga nuklir di Springfield (kotanya Bart Simpson). Bisnis sampingannya adalah Water works dan Hotel di Baltic Avenue. Kegilaan yang dia lakukan adalah membeli Frank Gehry-Concert Hall dan dijadikan penjara!! Kata orang, makin kaya, makin banyak penyakitnya.. Burns juga demikian. Dia memiliki seluruh penyakit yang diketahui oleh manusia (kasian abis...) dan anehnya, dia masih bisa bertahan hidup karena penyakitnya bukan merusak tubuh si Burns, tapi malah berperang melawan penyakit lainnya yang berada di dalam tubuh!!
6 GOBER!!
Net Worth: $8.2 billion
Source: Mining
Age: 80
Marital Status: Single
Hometown: Duckburg, U.S.A.
Education: Cluck U dropout.
Gober adalah pemilik gudang uang (tepatnya koin) terbesar di dunia. Dulunya dia miskin. GOber merupakan imigran dari pedalaman Scotlandia untuk mencari peruntungan di benua Amerika. Memulai peruntungannya dengan melakukan penambangan emas dan tembaga disana. Yang unik darinya adalah, dia memiliki jimat seperti si Untung (dengan semanggi berdaun 4). Jimatnya yaitu adalah koin emas pertama yang didapat dari jerih payahnya.
7 Jed Clampett
Net Worth: $6.6 billion
Source: Oil & Gas, Banking
Age: 51
Marital Status: Widowed, one child.
Hometown: Beverly Hills, Calif.
Education: Ozark Elementary, dropout
Jed adalah karakter dari film The Beverly Hillbillies. Hillbillies sendiri artinya adalah orang-orang yang tinggal di daerah terpencil (remote area), biasanya di pegunungan. Nah ceritanya Jed ini adalah orang terpencil itu yang tiba-tiba menemukan ladang minyak di area rumahnya. Jadi kaya lah dia dan akhirnya berpindah ke Beverly Hills. Namun, dengan menjadi kayak, tidak membuat Jed besar kepala. Dia tetap berpakaian lusuh dan hidup sederhana.
8. Bruce Wayne/ Batman
Net Worth: $6.5 billion
Source: Inheritance; Defense
Age: 32
Marital Status: Single
Hometown: Gotham City, U.S.A
Bruce adalah penerus dari kerajaan Wayne Enterprise. Bruce banyak melakukan inovasi di bidang persenjataan dan alat tempur. Meski demikian, senjata-senjata itu digunakan untuk menolong orang-orang yang kesulitan dan memberantas kejahatan.
9 Thurston III Howell
Net Worth: $5.7 billion
Source: Howell Industries
Age: 60
Marital Status: Married, no children
Hometown: Private Island, Pacific Ocean
Education: Harvard, B.A.
Howell adalah karakter dari film serial Gilligan's Island yang ditayangkan oleh CBS tahun 1964. Tidak jelas asal usul uangnya, tapi dia bergerak dalam akuisisi undervalued asset.
10 Willie Wonka
Net Worth: $2.3 billion
Source: Candy
Age: 57
Marital Status: Single
Hometown: Kent, England
Willie Wonka adalah karakter dari novel Roald Dahl berjudul Charlie and the Chocolate Factory yang kemudian kembali kita kenal dari filmnya beberapa tahun yang lalu. Willie wonka adalah pendiri dari Wonka Candy Company dan merupakan inventor dari Wonka bars serta Everlasting Gobstoppers.
Karena kekayaannya, banyak yang iri pada wonka, dan mendorong aksi pencurian resep terjadi di dalam pabrik. Hal ini membuat WOnka memecat seluruh pegawainya dan mengganti mereka dengan Oopaa- Loompas, kurcaci dari negeri Loompaland.
Wonka dikenal dengan imajinasinya dalam menciptakan permen dan makanan. Salah satunya adalah ice cream that never melts dan small candy eggs that hatch chocolate chip birds that move and chirp (permen kecil yang bisa menetaskan burung coklat chip yang bisa bergerak dan berkicau -ANEHHH!!!-)
11 Arthur Bach
Net Worth: $2 billion
Source: Inheritance
Age: 50
Marital Status: Divorced, no children.
Hometown: New York, N.Y.
Bach adalah seoran kaya tapi pemabuk. Didalam cerita, dia sudah kayak dari sononya (warisan). Tidak banyak yang bisa dikisahkan dari Arthur Bach ini. Dari cerita filmnya, dia dipercaya orang tuanya akan bisa berubah sikap apabila dinikahkan dengan Susan (dijodohin gitu..). Namun akhirnya si Bach ini jatuh cinta kepada Linda Marolla seorang gadis miskin. Sperti cerita2 sinetron, hubungannya tidak disetujui....
12 Ebenezer Scrooge
Net Worth: $1.7 billion
Source: Banking, Investments
Age: 63
Marital Status: Single
Hometown: London, England
Education: University of Edinburgh
Ebenezer adalah karakter dari novel karya Charles Dickens tahun 1843 berjudul 'A Christmas Carol'. Karakternya mirip2 sama Gober. Dia menjadi kaya karena bergerak di bidang investasi dan keuangan. Ebenezer membeli saham-saham dan spekulasi emas. Yang paling hebat, investasi emas yang dilakukan Ebenezer membawa profit luar biasa. Disinyalir, Ebenezer mendapat keuntungan $10 juta, untuk setiap kenaikan $1 pada harga emas.. luar biasa...
13 Lara Croft
Net Worth: $1 billion
Source: Inheritance, Antiques
Age: 37
Marital Status: Single
Hometown: Wimbledon, England
Education: Cambridge University
Ini dia si seksi.. Akhirnya ada cewe..
Lara Croft - Tomb Raider - juga sudah kaya dari sananya. Tapi dia juga menjalankan kegiatan hunting benda antik. Makanya sering ketemu sama Lara dikuburan kuno.
14 Cruella de Vil
Net Worth: $1 billion
Source: Inheritance
Age: 65
Marital Status: Single
Hometown: London, England
Education: Fashion Institute of Technology
Karkter ini adalah karakter antagonist di film Dalmatian. Selain kaya dari warisan, Cruella juga berbisnis di bidang fashion. Fashion kesukaannya adalah yang berbulu-bulu. Bulu hewan tentunya! bukan bulu-bulu yang lain !
15 Lucius Malfoy
Net Worth: $900 million
Source: Inheritance
Age: 51
Marital Status: Married, one child.
Hometown: Wiltshire, England
Education: Hogwarts School of Witchcraft and Wizardry
Tau Draco Malfoy musuhnya Harry Potter disekolah kan? Nah ini bapaknya! Bapaknya ini jahat klo didalem cerita. Menurut Forbes, sumber kekayaannya didapat dari warisan berupa emas dan memiliki arifak ilegal. Artifak ini digunakan oleh Lucius untuk memperoleh pengaruh besar dalam dunia sihir.
Follow @warta_digital |
0 komentar for "Orang khayalan terkaya versi Forbes"